Penerapan Kurikulum Islam Terpadu di Taman Kanak-Kanak
DOI:
https://doi.org/10.63018/jpi.v1i01.9Keywords:
Kurikulum Islam Terpadu, Taman Kanak-kanakAbstract
Kurikulum merupakan dokumen formal yang menjadi acuan serta rujukan pelaksanaan program-program di sebuah lembaga pendidikan. Kurikulum islam terpadu di Taman Kanak-kanak merupakan kurikulum yang mengintegrasikan dan mengkolaborasikan ilmu pengetahuan umum dengan ilmu pengetahuan islam guna menstimulus perkembangan anak usia dini. Kurikulum islam terpadu menjadi refleksi kebutuhan masyarakat saat ini yang membutuhkan wadah pendidikan yang mampu memfilter dampak negative dari derasnya arus perkembangan teknologi saat ini. Penelitian ini dilakukan di lembaga Taman Kanak-kanak di kota Bandung melalui metode penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik observasi, wawancara dan studi dokumen. Data yang telah dikumpulkan dianalisis melalui reduksi data, coding data, menelusur tema, dan klasifikasi data. Kurikulum islam terpadu yang dilaksanakan berbentuk kurikulum khas Yayasan yang memuat program-program bagi anak serta orangtuanya. Program bagi anak meliputi program qur’antum, da’i muda, dan tajir. Program bagi orangtua meliputi program qur’anic parenting.
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2023 Rista Erika
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.